Buah Tin dan manfaatnya



Buah tin, merupakan salah satu buah yang terdapat di dalam ayat suci Al-Qur'an. Tentu saja buah ini memiliki banyak manfaat untuk tubuh kita. Berdasarkan beberapa sumber ada 13 manfaat dari buah tin ini, yaitu sebagai berikut:

  1. Kesuburan, Buah tin memiliki manfaat untuk kesuburan. Pasalnya buah tin ini dapat meningkatkan produksi sprem pada lelaki serta menjaga dari kerusakan karena mengandung anti oksidan yang tinggi.
  2. Diabetes, Ekstrak dari daun pohon tin bernama ficusin ternyata dapat meningkatkan insulin dan sifat antidiabetes lainnya. Alhasil, perawatan diabetes dengan buah tin dapat membantu.
  3. Kolestrol, Banyaknya kandungan serat dalam buah tin juga dapat mengatasi kolestrol. Dengan begitu, kandungan kolestrol dalam tubuh dapat terbuang dalam sistem ekskresi
  4. Berat Badan, Mengonsumsi buah tin disebut dapat membantu menurunkan berat badan. Pasalnya, buah tin mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan sehingga tubuh akan kenyang lebih lama.
  5. Anemia, Selain dikenal kaya antioksidan, buah tin juga mengandung zat besi yang sangat tinggi. Buah ini mampu meningkatkan jumlah hemoglobin yang berfungsi mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.
  6. Tulang, Kandungan kalsium dalam buah tin dapat menguatkan tulang, khususnya mencegah keropos. Maka dari itu disarankan untuk mengonsumsi buah tin secara berkala.
  7. Eksim, Buah tin memiliki vitamin, antioksidan, dan mineral yang sangat baik untuk kulit. Mengonsumsi buah ini bisa mengobati berbagai masalah kulit, seperti eksim, vitiligo, dan psoriasis.
  8. Pencernaan, Buah tin juga memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga bagus untuk pencernaan. Kandungan serat yang tinggi membuat tubuh menyerap banyak air sehingga tinja menjadi lebih lembut.
  9. Luka, Selain untuk dikonsumsi, buah tin juga bisa digunakan untuk mengobati luka. Caranya dengan memasak buah tin hingga mendidih, lalu tambahkan susu. Dinginkan adonan buah tin dan balut pada bagian yang terluka.
  10. Tumor, Buah tin mengandung benzaldehid serta fenol. Zat tersebut diketahui berkhasiat sebagai zat penangkal tumor.
  11. Membantu Tidur, Ingin tidur nyenyak malam ini? Buah tin bisa menjadi solusinya. Pasalnya, buah ini mengandung trytophan yang bisa membuat tubuh merasa lebih rileks.
  12. Penyakit Jantung, Kandungan omega 3 dan kalium dalam buah tin dapat mencegah penyakit jantung koroner. Zat ini juga banyak terdapat pada buah pisang dan mangga.
  13. Disfungsi Seksual, Merendam buah 2-3 buah tin dalam segelas susu selama satu malam dapat meningkatkan gairah seksual dalam tubuh ketika dikonsumsi. Sebab, sebagian kandungan buah tin adalah vitamin dan mineral.

Comments

Popular Posts